Ingin makanan enak tetapi murah, Anda bisa mencoba nasi box harga 25 ribu. Memang harganya murahan tetapi pilihan menunya tentu saja tidak akan terlihat murahan. Bahkan ini cocok untuk menjadi jamuan saat Anda mengadakan acara.

Biasanya pada acara pengajian, selamatan, bahkan pernikahan akan disediakan nasi box untuk para tamunya. Penyediaan hidangan ini juga memiliki artinya sendiri bukan hanya sekedar tradisi turun temurun.

Arti dari jamuan nasi box di setiap acara di Indonesia adalah sebagai pengganti prasmanan tidak disediakan. Ini juga berarti sebagai ucapan terimakasih karena sudah sudi untuk datang ke acara.

5 Contoh Nasi Box Harga 25 ribu Tidak Murahan

Memiliki budget yang sedikit tetapi tidak ingin mengecewakan tamu, Anda bisa melihat beberapa contoh ini sebagai inspirasi. Di jamin, walaupun budget Anda terbatas tetapi masih bisa menyajikan hidangan enak untuk para undangan.

  1. Paket Ayam isinya nasi putih, ayam goreng/bakar/suir, tumis sayuran, kerupuk serta sambal.
  2. Paket Nasi Goreng Spesial terdiri dari Nasi goreng, sosis, telur, kerupuk serta acar.
  3. Paket Ikan terdiri dari nasi, ikan, sayur-sayuran dan sambal.
  4. Paket Telur, isinya nasi, telur rebus/dadar/balado/dll., tumis sayuran juga kerupuk.
  5. Paket nasi kuning kotak bento, nasi kuning, sambal goreng tempe, telur, ayam, sambal ditambah perkedel.

Sebenarnya masih banyak lagi hidangan-hidangan bisa dipadu padankan sesuai dengan budget dan keinginan. Namun perlu diingat ada beberapa hal yang perlu diperhatikan sebelum memadupadankan makanan ke dalam nasi box.

Pertama, harus mengetahui akan memasak jenis makanan apa. Indonesia merupakan negara luas, setiap daerah serta pulau memiliki ciri khas hidangannya masing-masing. Tujuan menentukan jenis makanan akan disajikan adalah untuk memudahkan Anda menemukan resepnya.

Kedua, membuat daftar yang ingin dimasak. Setelah menentukan jenis masakannya selanjutnya membuat daftar apa saja ingin dibuat. Anda bisa mencari resepnya di internet atau kanal video berbagi seperti youtube.

Ketiga, kelompokkan menu-menu tersebut berdasarkan bahannya. Setelah dikelompokkan tinggal menghitung nilai dan harga dari setiap masakannya.

Seperti pada paket nasi kuning kotak bento. Biasanya pada paket tersebut menggunakan ayam goreng atau serundeng sebagai menu utamanya dan menu tambahan seperti sambal goreng tempe atau urap.

Keempat, padukan agar memiliki gizi seimbang. Walaupun ingin menciptakan nasi kotak dengan sesuai budget harus tetap memerhatikan paduan gizinya. Agar jelas harus disusun mana akan jadi menu utamanya dan pelengkapnya.

Jika Anda masih kebingungan serta memilih untuk tidak mau ribet memasak hidangan untuk acara syukuran atau selamatan. Banyak penyedia catering makanan bisa dipesan termasuk Clasey Cakery yang bertempat di Jakarta.

Clasey Cakery merupakan toko roti, cake dan kue homemade dengaan rasa tidak usah diragukan lagi karena telah banyak pelanggan menyukai kue berasal dari clasey cakery.

Berada di Jakarta Pusat, sehingga jika Anda warga Jakarta dan sedang mencari toko kue dan cake untuk acara Anda bisa langsung menghubungi contact person 0821 1100 0550 atau email Clasey Cakery.

Di Indonesia sudah biasa mengadakan acara syukuran atau selamatan untuk merayakan momen-momen spesial seperti ulang tahun, pengajian pernikahan, dan lainnya. Memiliki budget terbatas tetapi ingin menghidangkan sesuatu yang mewah nasi box harga 25 ribu saja sudah cukup.